Efektivitas Distribusi Zakat Di Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Penyintas Bencana di Kota Palu

Fadillah, Fadillah (2020) Efektivitas Distribusi Zakat Di Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Penyintas Bencana di Kota Palu. Diploma thesis, IAIN Palu.

[thumbnail of skripsi] Text (skripsi)
SKRIPSI FADILLAH.pdf

Download (3MB)

Abstract

Hasil penelitian skripsi ini menunjukkan bahwa Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Sulawesi Tengah memiliki peran sebagai pengelola zakat telah melakukan tugasnya dengan baik setiap aktivitas mendistribusikan zakat. Setiap aktivitas pendistribusiannya BAZNAS Provinsi Sulawesi Tengah selalu berdasarkan dengan peraturan yang dibuat oleh pemerintah dan menjadikan aktivitasnya sebagai upaya mendorong kesejahteraan umat. Dalam pendayagunaan zakat dilakukan dengan dua model pendistribusian yaitu konsumtif dan produktif. Dari penelitian yang dilakukan, diperoleh hasil bahwa pendistribusian zakat pada BAZNAS Sulawesi Tengah masih kurang baik karena disebabkan beberapa faktor yaitu minimnya kesadaran masyarakat, kurangnya sosialisasi, tenaga lapangan yang terbatas dan beberapa persyaratan yang tidak terpenuhi sehingga menyebabkan keefektivan dalam pendistribusian zakat di BAZNAS Provinsi Sulawesi Tengah. Dari kesimpulan yang diperoleh diharpakan dengan skripsi ini dapat memberikan kontribusi pemikiran kepada seluruh pengurus perwakilan BAZNAS Sulawesi Tengah untuk terus berupaya dalam mengembangkan pola pendistribusian yang efektif sehingga terwujudnya tujuan zakat dan menciptakan masyarakat Sulawesi Tengah yang sejahtera dan mandiri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Hukum > Sharia Economic
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah (muamalah)
Depositing User: Ainul Yaqin Usman S.I.P.
Date Deposited: 24 Oct 2022 14:58
Last Modified: 24 Oct 2022 14:58
URI: http://repository.uindatokarama.ac.id/id/eprint/1610

Actions (login required)

View Item
View Item