Analisis Kontrastif Antara صَوْتُ اللُّغَة العَرَبِيَّة dan Fonem Bahasa Indonesia Serta Implikasinya dalam Pembelajaran Bahasa Arab

Amalia, Umu (2023) Analisis Kontrastif Antara صَوْتُ اللُّغَة العَرَبِيَّة dan Fonem Bahasa Indonesia Serta Implikasinya dalam Pembelajaran Bahasa Arab. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Datokarama Palu.

[thumbnail of File Skripsi PDF Ummu.pdf] Text
File Skripsi PDF Ummu.pdf

Download (26MB)

Abstract

Penelitian ini merupakan sebuah analisis kontrastif fonologi yang difokuskan pada fonem segmental (vokal dan konsonan) dan suprasegmental dalam bahasa Arab dan bahasa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan fonem bahasa Arab dan bahasa Indonesia, menganalisis persamaan dan perbedaannya serta mengetahui implikasinya dalam pembelajaran bahasa Arab.

Penelitian ini menggunakan tehnik pustaka, dengan menggunakan metode analisis deskriptif dan metode analisis kontrastif. Objek dari penelitian ini ialah menggunakan objek penelitian pada data-data yang bersifat informatif seperti buku-buku, artikel ilmiah, jurnal dan website.

Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa fonem segmental (vokal dan konsonan) dalam bahasa Arab dan bahasa Indonesia memiliki kesamaan dalam penggunaannya, yaitu dengan melihat adanya peran setiap fonem dari kedua bahasa yang dapat mempengaruhi makna dari sebuah kata. Adapun perbedaan dari fonem segmental (vokal dan konsonan) dalam bahasa Arab dan bahasa Indonesia terjadi karena letak dan hasil pengucapan artikulasi dari kedua bahasa tersebut. Sehingga dapat diprediksikan dengan adanya perbedaan ini peserta didik mungkin akan mengalami kesulitan yang menjadi sebab terjadinya kesalahan dalam pengucapannya. Fonem suprasegmental dalam bahasa Arab dan bahasa Indonesia memiliki kesamaan dari segi penggunaan intonasi, jeda dan tekanan. Penggunaan intonasi dan jeda dalam kedua bahasa ini sama-sama berpengaruh terhadap perubahan makna dalam sebuah kalimat, sedangkan penggunaan tekanan dalam kedua bahasa ini tidak berpengaruh terhadap perubahan maknanya. Adapun perbedaan dari fonem suprasegmental dalam bahasa Arab dan bahasa Indonesia dapat dilihat dari penggunaan durasi, dalam bahasa Arab penggunaan durasi sangat berpengaruh terhadap perubahan maknanya sedangkan dalam bahasa Indonesia tidak berpengaruh. Implikasi analisis kontrastif dalam pembelajaran bahasa Arab diantaranya: penguasaan guru terhadap sistem dan struktur B1 dan B2 agar guru mampu memprediksi kesulitan yang dialami peserta didik dan penyusunan materi pengajaran didasarkan dari hasil perbandingan antara B1 dan B2 dimulai dari tingkat yang mudah sampai tingkat yang sukar serta melakukan latihan secara intensif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis Kontrastif; Fonem
Subjects: Education > Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Akun Publik Repository
Date Deposited: 23 Jun 2023 06:50
Last Modified: 23 Jun 2023 06:50
URI: http://repository.uindatokarama.ac.id/id/eprint/2242

Actions (login required)

View Item
View Item