Farwa, Lulu (2019) Pengaruh Harga Dan Kualitas Pelayanan Fotocopy Sinar Indah Bantilan Palu Terhadap Kepuasan Konsumen. Diploma thesis, IAIN Palu.
LULU FARWA.pdf - Published Version
Download (1MB)
Abstract
Skripsi ini membahas tentang pengaruh harga dan kualitas pelayanan secara parsial dan simultan terhadap kepuasan konsumen Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu . Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian survei yang menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel yang digunakan sebanyak 60 responden dan teknik pengambilan sampelnya dengan metode purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik, observasi, wawancara dan kuesioner. Analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji realibilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedatisitas,regresi berganda dan uji hepotesis, dibantu dengan program SPSS versi 21.0.
Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa : variabel harga dan kualitas pelayanan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu baik secara simultan maupun secara parsial . Dari kedua variabel tersebut , variabel kualitas pelayanan yang paling besar pengaruhnya terhadap kepuasan konsumen di Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu dengan besaran pengaruh yaitu 66,9%. Menurut penelitian ini dari jumlah sampel yang diambil, rata-rata konsumen Foto Copy Sinar Indah Bantilan adalah perempuan dengan presentase 66.67% dari jumlah sampel . Rata-rata usia konsumen Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu 12-16 tahun. Tingkat pendidikan rata-rata Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu paling banyak adalah lulusan SMA yaitu sejumlah 26 konsumen atau sebanyak 44.3%. Kemudian rata-rata pekerjaan konsumen Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu adalah pelajar/mahasiswa yaitu sejumlah 45 orang atau sebanyak 75%. Dan rata-rata wilayah domisili konsumen Foto Copy Sinar Indah Bantilan Palu adalah di Palu Barat yaitu sejumlah 43 orang atau 71,67%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Economy & Business |
Divisions: | Fakultas Ekonomi & Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ainul Yaqin Usman S.I.P. |
Date Deposited: | 21 Feb 2022 01:32 |
Last Modified: | 21 Feb 2022 01:32 |
URI: | http://repository.iainpalu.ac.id/id/eprint/1187 |