Tradisi Pengobatan Kaili Di Desa Sipi Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala, 1985-2022

Nurhana, Nurhana (2023) Tradisi Pengobatan Kaili Di Desa Sipi Kecamatan Sirenja Kabupaten Donggala, 1985-2022. Diploma thesis, Universitas Islam Negeri Datokarama Palu.

[thumbnail of Skripsi Nurhana Fix.pdf] Text
Skripsi Nurhana Fix.pdf

Download (41MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Tradisi Pengobatan Kaili di Desa Sipi Kec. Sirenja 1985-2022”. penelitian ini dilaksanakan di Desa Sipi, dengan permasalahan pokok (1) Bagaimana bentuk-bentuk pengobatan Kaili Di Desa Sipi? (2) Bagaimana perubahan pengobatan Kaili di Desa Sipi? (3) Bagaimana Peran Sando dalam Pengobatan Kaili di Desa Sipi?.
Dalam menjawab permasalahan tersebut peneliti menggunakan metode sejarah (Historis), yaitu heuristik, kritik sumber (yang terdiri dari kritik ekstren dan intern), interpretasi, dan historiografi. Sementara untuk tehnik pengumpulan data peneliti menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Dari hasil penelitian skripsi ini peneliti menemukan tiga hal, yaitu: 1) Desa Sipi memiliki berbagai macam bentuk pengobatan serta jenis-jenis penyakit yang sering masyarakat keluhkan saat datang berobat ke Sando. Yang mana untuk bentuk pengobatan terbagi menjadi 3 bagian diantara pengobatan ritual (Mompakoni, peboto, dan petavuisi), pengobatan herbal, serta pengobatan keterampilan. 2) Perubahan pengobatan di Desa Sipi di pengaruhi dua faktor diantara faktor eksternal dan faktor internal. Faktor eksernal yang penulis maksud yaitu karena adanya pengobatan modern, meningkatnya pengetahuan agama, dan peraturan dari pemerintah. Sementara faktor internalnya ini berasal dari individu seorang Sando itu sendiri dan juga lingkungan di Desa Sipi yang menyebabkan perubahan terjadi, misalnya langkanya tumbuhan obat, kepercayaan seorang sando yang berkurang, dan perbedaan tradisi dahulu dengan yang sekarang. 3) di Desa Sipi, sando memiliki peran sebagai tenaga kesehatan atau medis lokal, yang juga membawakan tradisi, kepercayaan dan adat istiadat pengobatan masyarakat daerah tersebut yakni tradisi pengobatan Desa Sipi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: tradisi;pengobatan;Kaili;Sando
Subjects: Medicine > R Medicine (General)
History > Sejarah Peradaban Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab & dakwah > Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: Akun Publik Repository
Date Deposited: 09 Jun 2023 07:13
Last Modified: 09 Jun 2023 07:13
URI: http://repository.uindatokarama.ac.id/id/eprint/2089

Actions (login required)

View Item
View Item