Nujum, Sitti (2018) Penerapan Strategi Pembelajaran Learning Start With A Question Pada Mata Pelajaran Fiqhi Kelas VIII Di MTs Alkhairaat Tambu Kec. Balaesang Kabupaten Donggala. Other thesis, IAIN Palu.
sitti nujum.pdf - Published Version
Download (939kB)
Abstract
Hasil penelitian menunjukan penerapan strategi pembelajaran learning start with a question pada mata pelajaran fiqhi kelas VIII di MTs Alkhairaat Tambu yang dilakukan guru cukup baik. Dilihat dari sebelum pembelajaran berlangsung guru sudah membuat rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Guru menerapkan strategi pembelajaran learning starts with a question dengan langkah-langkah guru membagikan bahan bacaan berupa buku paket kemudian peserta didik membuat pertanyaan dan guru menjawab pertanyaan tersebut. Adapun faktor pendukung penerapan strategi ini yaitu kebijakan kepala madrasah dalam meningkatkan profesionalisme guru, tersediannya buku siswa dan buku pegangan guru, dan kemampuan guru dalam menerapkan strategi pembelajaran, serta kemauan peserta didik mengajukan pertanyaan.Sedangkan faktor penghambatnya adanya peserta didik yang kurang mampu mengungkapkan atau mengomunikasikan apa yang ada dipikirannya, adanya perasaan takut pada peserta didik pada saat bertanya. Akan tetapi strategi ini belum cukup mampu membuat peserta didik yang ada di dalam kelas itu aktif sehingga guru harus lebih kreatif lagi dalam menggunakan berbagai macam strategi pembelajaran
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Education > Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah & Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ainul Yaqin Usman S.I.P. |
Date Deposited: | 20 Jan 2022 07:07 |
Last Modified: | 20 Jan 2022 07:07 |
URI: | http://repository.iainpalu.ac.id/id/eprint/872 |